27 May 2022

Poltek Nuklir Laksanakan Seleksi Tes Tulis bagi Calon Mahasiswa Baru

Humas BRIN- Sebanyak 287 peserta mengikuti seleksi tes tulis Penerimaan Mahasiswa Baru Politeknik Teknologi Nuklir Indonesia-Badan Riset dan Inovasi Nasional (Poltek Nuklir-BRIN). Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari pada Senin dan Selasa (23-24/5) tersebut dilaksanakan di empat lokasi berbeda di Yogyakarta, Jakarta, Padang dan Bali.

Ketua penyelenggaraan PMB Poltek Nuklir 2022/2023 Adi Abimanyu menyampaikan bahwa seleksi tulis kali ini terdiri dari dua sistem seleksi yaitu tes Aptitute dan tes Substansi.  “Hal ini dilakukan agar dapat diketahui potensi calon mahasiswa berdasarkan kemampuan dasar yang ia miliki (Aptitude) dan menguji pengetahuan dasar di bidang Matematika, Kimia, Fisika dan Bahasa Inggris (Subtansi),” ungkapnya.

Ia menambahkan, pelaksanaan ujian Aptitude dilakukan oleh pihak ketiga pada hari pertama. “Peserta mengerjakan ujian berdasarkan waktu yang ditentukan oleh tim penguji Aptitude, sedangkan ujian Subtansi dilakukan menggunakan sistem Computer Based Test (CBT) yang dilaksanakan pada hari ke-dua,” jelas Abim.

Abimanyu berharap dari pelaksanaan tes ini, Poltek Nuklir akan mendapatkan calon mahasiswa yang memiliki pengetahuan dasar di bidang Matematika, Kimia, Fisika dan Bahasa Inggris yang mendukung dalam menyelesaikan perkuliahan serta mengetahui potensi terbaik dari calon mahasiswa yang akan membantu dalam menyusun strategi pembelajaran dalam meningkatkan/ memaksimalkan kapasitas calon mahasiswa.

Sementara itu Nugroho Alif, peserta seleksi yang berasal dari SMA N 1 Puri Mojokerto menyampaikan ketertarikannya untuk mendaftar di Poltek Nuklir. “Saya tertarik untuk mendaftar di Poltek Nuklir karena saya suka dengan pelajaran IPA (nuklir), prospek kerja yang luas, serta karena biaya pendidikan yang ditawarkan adalah 0 Rupiah,” jelasnya.

Alif juga menceritakan bahwa selain karena biaya pendidikan 0 Rupiah yang dapat membantu meringankan orang tua, dirinya juga pernah menjadi ketua ekstra kurikuler kelompok ilmiah remaja di SMA-nya, sehingga pelaksanaan riset baginya menjadi tantangan menarik, terlebih dirinya juga sering mengikuti lomba karya tulis ilmiah. “Saya mengambil pilihan program studi Teknokimia Nuklir dan Elektro Mekanika, semoga bisa diterima menjadi mahasiswa baru Poltek Nuklir TA 2022/2023, harapnya bersemangat.

Dalam seleksi PMB Poltek Nuklir TA 2022/2023 ini tahap yang diharus dilalui calon mahasiswa baru adalah seleksi administrasi, seleksi tes tulis, dan tes wawancara. Pengumuman hasil seleksi tulis (Aptitude dan Substansi) akan dilaksanakan pada tanggal 10 Juni 2022, dilanjutkan tes wawancara bagi yang dinyatakan lolos tes tulis pada tanggal 15-16 Juni 2022 mendatang. (tek, rtm/ Ed: Mn)

Leave a Reply