12 Jan 2021

STTN Hadir pada Virtual Kartini Fair of Universities

(Yogyakarta, 12/1/21). Kondisi pandemi Covid-19 yang belum juga berakhir di Indonesia, menjadikan banyak orang berfikir secara kreatif dan inovatif mencari solusi agar kegiatan yang selama ini dilaksanakan secara langsung dapat tetap berjalan. Demikian juga dengan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMA N 1 Pekalongan, yang secara rutin setiap tahunnya melaksanakan Kartini Fair of Universities. Dalam kondisi seperti saat ini, untuk pertama kalinya, mereka melaksanakan pameran pendidikan secara virtual. Kegiatan dilaksanakan selama 3 hari, dimulai tanggal 8 – 10 Januari 2021 yang diikuti siswa SMA N 1 Pekalongan dan sekitarnya di Provinsi Jawa Tengah.

Pada penyelenggaraan tahun 2021 ini, Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir – Badan Tenaga Nuklir Nasional (STTN – BATAN) kembali mendapat kesempatan bergabung dalam Kartini Fair of Universities. Stand virtual diselenggarakan menggunakan 2 metode, yaitu stand presentasi Perguruan Tinggi menggunakan platform zoom yang dilaksanakan selama 20 menit, dan stand tanya jawab dilaksanakan menggunakan grup telegram. Partisipasi STTN dalam Kartini Fair of Universities kali ini adalah untuk kedua kalinya. “Semoga melalui kegiatan seperti ini, STTN akan semakin dikenal serta menjadi Perguruan Tinggi tujuan bagi siswa SMA N 1 Pekalongan dan sekitarnya,” ungkap Rina selaku salah satu petugas dari STTN.

Dalam pemaparannya, STTN menyampaikan tentang profil STTN, profil alumni serta jadwal dan persyaratan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB). “Pelaksanaan PMB STTN jalur Prestasi Akademik dan Jalur Prestasi Non Akademik direncanakan akan dilaksanakan mulai bulan Februari 2021. Selain Jalur Prestasi Akademik dan Prestasi Non Akademik, STTN juga membuka jalur Tes Tulis dan Kemitraan,” terang Rita yang juga merupakan petugas dari STTN.

Kartini Fair of Universities merupakan sebuah wadah untuk menjembatani siswa menuju jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Diharapkan kegiatan ini dapat membantu mengurangi keterbatasan siswa, orang tua dan masyarakat terkait wawasan dan pengetahuan tentang Pendidikan tinggi. (tek)

Leave a Reply