27 Jul 2022

Tingkatkan Kompetensi Mahasiswa, Poltek Nuklir Selenggarakan Pelatihan Sertifikasi UT-L2

(Yogyakarta, 26/7/22). Politeknik Teknologi Nuklir Indonesia (Poltek Nuklir) BRIN menyelenggarakan pelatihan dan ujian sertifikasi Ultrasonic Testing Level 2 (UT-L2) ASNT bagi Mahasiswa. Pelatihan dan ujian lisensi yang dilaksanakan pada 25 Juli – 5 Agustus 2022 tersebut merupakan bagian dari komitmen Poltek Nuklir untuk terus meningkatkan kualitas dan kompetensi Mahasiswa. “Pelatihan ini merupakan tambahan kompetensi khususnya buat Mahasiswa Program Studi Elektro Mekanika, selain sertifikasi trilogi yang lain,” ujar Wakil Direktur III bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Poltek Nuklir BRIN Adi Abimanyu.

Ia berharap seluruh peserta dapat mengikuti pelatihan dengan baik, sehingga ilmu yang didapatkan akan maksimal, bermanfaat untuk kedepannya, serta memperoleh lisensi. “Ikuti dengan serius, semoga memudahkan dan membuka jalan untuk mendapatkan pekerjaan yang diharapkan,” tegasnya.

Sementara itu, Slamet Wiyuniati selaku Ketua Panitia menyampaikan bahwa pelatihan dan ujian sertifikasi UT-L2 ASNT kali ini diikuti 30 peserta.  “Pelatihan disusun dengan sistem kurikulum yang terdiri atas materi dasar, materi utama, praktikum, dan materi penunjang dengan jumlah 56 jam pelatihan, serta pengajar yang kompeten dan berpengalaman dibidangnya,” jelasnya.

Selain sertifikasi lisensi keahlian UT-L2 ASNT, mahasiswa program studi Elektro Mekanika pada khususnya juga akan mendapatkan fasilitas untuk mendapatkan lisensi sebagai Petugas Proteksi Radiasi (PPR Tingkat 1), serta lisensi sebagai Operator Radiografi (RT-L1). (Tek, Tm/Ed: Mn)

Leave a Reply