12 Dec 2022

TPU Rusia Siap Menjadi Mitra MBKM Poltek Nuklir

(Yogyakarta, 8/12/22). Delegasi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melakukan “Technical Visit” ke Tomsk Polytechnic University (TPU), Tomsk, Rusia pada 16 – 20 November 2022 lalu. Zainal Arief, Direktur Poltek Nuklir sekaligus ketua delegasi menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut MoA antara Poltek Nuklir dan TPU yang telah ditandatangani pada bulan Oktober 2022. “Melalui Technical Visit ini diharapkan ke depannya Poltek Nuklir akan memiliki mitra MBKM Internasional seperti magang, penelitian, dan kuliah di luar kampus bagi mahasiswa,” ungkapnya.

Sementara itu, Raden Arthur Ario Lelono, Direktur Manajemen Talenta BRIN menyampaikan bahwa kegiatan tersebut memberikan pengetahuan atau wawasan bagi manajemen talenta BRIN. Hal ini terkait topik kolaborasi baik berupa pengiriman pegawai BRIN untuk melanjutkan studi melalui program degree by research, serta sebagai tahapan final MoU antara TPU dengan kedeputian Sumber Daya Manusia Iptek (SDMI). “Harapannya pada September 2023 nanti BRIN akan mengirimkan pegawainya untuk belajar pada jenjang master maupun doktor degree by research,” jelasnya.

Dalam kunjungan tersebut delegasi BRIN juga menggelar rapat bersama pimpinan School of Nuclear Science Engineering TPU, Oleg Dolmatov serta Vera Verkhoturova selaku Project Coordinator and Acting Director of Research and Training Centre for International Nuclear Education and Career di TPU. Disamping itu, delegasi BRIN juga berkesempatan mengunjungi fasilitas laboratorium yang ada.

Beberapa fasilitas laboratorium yang dikunjungi antara lain: fasilitas Cyclotron, Intrumentasi Nuklir, Proteksi Fisik, Teknologi Plasma, Reaktor, Produksi Radiofarmaka, Silikon Doping, Colouring Gems, Radio Ecology, dan laboratorium produksi betatron dari School of Non Destructive Test. “Fasilitas tersebut tidak hanya digunakan untuk kegiatan pendidikan bagi mahasiswa, tetapi juga menjadi tempat kolaborasi riset antar industri dengan perguruan tinggi yang dikerjakan oleh mahasiswa dengan supervisi dosen,” ujar Adi Abimanyu, Wakil Direktur III bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerja Sama Poltek Nuklir.

Menurutnya, pihak TPU sangat membuka kesempatan bagi mahasiswa Poltek Nuklir untuk melakukan kegiatan Tri dharma Perguruan Tinggi khususnya pengajaran dan penelitian baik secara daring maupun luring. “Semoga mulai tahun depan Poltek Nuklir akan menjaring dan mengirimkan mahasiswanya untuk kuliah, magang, dan penelitian tugas akhir ke TPU,” pungkasnya. (Aa-Tek/Ed:Mn)